Yuk, berbisnis dg 0 Rupiah!
silakan klik link berikut:


Pesan Buku/Kitab?
SMS & WhatsApp : 0812 8625 1777
e-mail: r.rusmanto@gmail.com https://www.tokopedia.com/tb-albarokah ___________________________

Hasil Keputusan Bahtsul Masa'il PCNU Jombang 2002 - 2012

Hasil Keputusan Bahtsul Masa'il PCNU Jombang 2002 - 2012

Oleh: PCNU Jombang

Penerbit: LTN PCNU Jombang

Harga: Rp. 25.000,- (KOSONG)


Pertama-tama kami panjatkan syukur kehadirat Allah SWT atas rahmat, hidayah dan ma'unah-Nya, pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Jombang dari jajaran Pengurus Syuriah dan Lajnah Bahtsul Masail (LBM) periode tahun 2002-2007 telah melaksanakan program Bahtsul Masail selama sebelas kali pertemuan, dan pada periode 2007-2012 selama dua belas kali pertemuan, ditambah dengan beberapa kali pertemuan terbatas untuk mendiskusikan masalah-masalah yang maukuf, dan di akhir tahun 2012 ini Pengurus Cabang membentuk tim khusus untuk melakukan perumusan kembali materi-materi Bahtsul Masail selama kepengurusannya, dan ditambah dengan periode tahun 2007-2012.

Dan perlu diketahui bahwa Nahdlatul Ulama merupakan organisasi kemasyarakatan Islam terbesar di Indonesia, merasa memiliki kewajiban untuk melaksanakan amar ma'ruf nanhi munkar dengan cara memberikan jawaban terhadap berbagai kasus yang terjadi di tengah-tengah masyarakat, baik terkait dengan ritual (ubudiyah), mu'amalah (ekonomi), siyasah (politik) maupun kasus-kasus aktual lain yang seringkali terjadi secara tiba-tiba. Karenanyalah, kegiatan Bahtsul Masail (BM) merupakan aktifitas utama syuriah NU untuk melakukan kejian-kajian secara rutin, baik di tingkat cabang maupun Majlis Wakil Cabang. Dan al-hamdulillah, dengan segala jerih payah dan usaha mereka, hasil keputusan Bahtsul Masail (BM) PC NU Jombang periode 2002-2007 dan 2007-2012 bisa diterbitkan kembali dalam bentuk buku yang sudah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, dengan harapan mudah difahami dan dimanfaatkan oleh masyarakat.

Sitematika pembahasan pada buku ini, sengaja ditata secara sistematis sesuai dengan tata urutan pembahasan yang umum dipakai di dalam kitab-kitab fikih, yang diawali dengan masalah ubudiyyah, aspek sosial, pemberdayaan umat, perekonomian, pidana dan kriminalitas, lintas agama, aspek politik, kekinian dan diakhiri dengan kasus-kasus lain yang sedang berkembang.

Atas terbitnya buku ini, Pengurus Cabang NU Jombang mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada tim penyusun dan editor yang telah bekerja keras, sehingga mampu mewujudkan dan menerbitkan buku Hasil-Hasil keputusan Bahtsul Masail periode 2003 sampai 2012 dengan disertai terjemah Indonesianya, kami hanya bisa mengucapkan Jazakumullah khoiroljaza'. Amin yaa robbal 'alamin.

Akhirnya kami pengurus cabang NU Jombang berharap hanya kepada Allah SWT kami memohon, semoga Dia berkenan menjadikan buku kumpulan hasil-hasil bahtsul masail ini semata-mata mengharap ridla Alloh Yang Maha Mulia. Mudah-mudahan Allah SWT menerima amal baik kami ini dan mengampuni segala kesalahan dan kekeliruan yang kami perbuat, sebab Dia-lah satu-satunya Dzat yang dimintai pertolongan.

ISI BUKU

Sambutan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Jombang iii
Surat Keputusan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Jombang v
Nama-Nama Tim Penyusun Buku Hasil Keputusan Bahsul Masail PCNU Jombang vii
DAFTAR ISI viii
BAB I 'UBUDIYYAH
1. Jum'atan Dua Gelombang 1
2. Kata Sayidina Muhammad 2
3. Orang Mati Hidup Lagi 3
4. ShalatShubuh Dalam Dua Zona (Wilayah Yang Berbeda) 4
5. Penguburan Janazah Setelah Maghrib 5
6. Adzan Shubuh Dua Kali 6
7. Gerhana Bulan Yang Tertutup Awan 7
8. Wukuf Pada Hari Yang Berbeda 10
9. Kebijakan Membangun Marma Baru 12
10. Kasus Thawaf Bagi Pasien 14
11. Kasus Mengganti Ihram Haji Tamattu' Ke Ihram yang Lain Karena Faktor Menstruasi 18
12. Status Hukum Fidaan (Tebusan Untuk Orang Mati) 21
13. Status Upacara 40 Atau 100 Hari Kematian 22
BAB II ASPEK SOSIAL
1. Janda Menikah Tanpa Iddah 25
2. Menikah Untuk Menutupi Aib Perzinaan 27
3. Menikahi Wanita Hamil Akibat Perzinaan 33
4. Menikah Sirri (Nikah Tanpa Pencatatan di KUA) Bagi Wanita yang tidak Mempunyai Wali Nasab 36
BAB III PEMBERDAYAAN UMMAT
1. Memotong Gaji Untuk Zakat 38
2. Wakaf Tunai 44
BAB IV PEREKONOMIAN
1. Jual Beli Sende 47
2. Hadiah Promosi Barang Dagangan 49
3. Status Hukum Sarang Burung Walet 50
4. Nutrisi 51
5. Jual-Beli Sistem Tebas (Borongan) 52
BAB V PIDANA DAN KRIMINALITAS
1. Hukum Pancung 58
2. Bom Bunuh Diri 61
BAB VI LINTAS AGAMA
1. Mengucapkan Selamat Natal 66
2. Menghadiri Natalan 68
3. Mengucapkan Salam Pada Non Muslim 71
4. Doa Bersama Antar Umat Beragama 73
BAB VII ASPEK SIYASI (POLITIK)
1. Oposisi Dalam Islam 76
2. Ahmadiyah Golongan Sesat 79
BAB VIII ASPEK KEKINIAN
1. Komersialisasi Fatwa 81
2. Kuis SMS 85
3. Pengobatan dengan Urine 86
4. Profesi Melukis 89
BAB IX MA5AIL SYATTA (LAIN-LAIN)
1. Penanggalan Kalender Hij'riyah 91
2. Sumbangan Pemerintah 92
3. Nadzar 94
4. Bekas Foto Kopi Ayat Al-Qur'an Di Dalam Bak Sampah 95
5. Konsumsi Rokok 101
6. Penggunaan Kain Sarung Sutra Samarinda Bagi Laki-Laki 106
7. Kasus Budaya Menyebar Beras Kuning Dan Uang Untuk Mengantar Jenazah 107
8. Pengawetan Daging Kurban dan Pendistribusiannya 108
DAFTAR KEPUSTAKAAN 117

Artikel Terkait:

1 comment:

  1. assalamualaikum, saya mau beli buku ini, apa bisa kirim ke jember Jatim? gmana bayarnya?

    ReplyDelete

silakan isi komen atau pesan saran di bawah ini...