(Terjemah Kitab AL Hikam Karyua Syaikh Ibnu Athaillah Assakandari)
Penterjemah : KH. Aliy As'ad
Penerbit : Menara Kudus
Harga: Rp. 25.000,-
Kitab Al-Hikam betul-betul sesuai namanya, yaitu Al-Hikam atau butir-butir mutiara hikmah. Padat isinya, luas maknanya, singkat kalimatnya, dan baligh gaya bahasa (uslub)-nya; keindahan sastra diracik hingga menyatu dengan kesempurnaan hikmah yang dikandungnya. Oleh karena itu kalimatnya menjadi hidup, berwibawa dan menggetarkan jiwa.
Begitu kita membacanya, Al-Hikam langsung memancarkan energi, hati menjadi bangkit, mengalami kontraksi, ia bergerak hidup dan menyala-nyala. Dia hadir langsung mengusik nurani, membuat benang-benangnya menggeliat, ruhani terperanjat, bergejolak dan berkibas-kibas hingga merontogkan butir-butir kotoran dosa sampai tuntas.
Al-Hikam kembali mempermainkan hati, sesekali mengangkatnya hingga klimaks di malakut, menerjunkannya lagi sampai atmosfir, lalu membanting ke kanan, membenturkan ke kiri, membawanya sampai jauh tanpa batas, kemudian sirna, lalu muncul lagi menjadi sangat jelas, dan pulang kembali ke bumi seperti semula. Kini arena hati berubah menjadi sirkuit.
Terkadang Al-Hikam datang dari bawah menerobos ke atas, kadang ia muncul dari atas menukik ke bawah, kadang hadir bersamaan dari atas dan dari bawah lalu bertemu di tengah jalan dan menyatu untuk menempuh jalan baru tidak ke atas dan tidak ke bawah tapi menuju medan energi yang amat indah dan nyaman entah di mana.
Tapi para pembaca tidak perlu gemetar atau berkeringat dingin ketakutan. Kalaupun harus mengalami hal itu, semoga Allah memberikan cahaya futuh yang merasuk lewat getaran urat dan mengalir bersama cucuran keringat itu. Amin...
No comments:
Post a Comment
silakan isi komen atau pesan saran di bawah ini...