Karya: Syaikh Muhammad An Nawawi Al Jawi
Penterjemah: H. M. Fadlil Sa'id An-Nadwi
Penerbit: Al-Hidayah Surabaya
Harga: Rp. 20.000,-
Buku ini adalah terjemahan Hasyiyah kitab FATHUL MAJID karangan SYEKH MUHAMMAD NAWAWI BIN UMAR AL-JAWI AS-SYAFI'I. Kitab Fathul Majid adalah kitab yang menjelaskan dasar-dasar aqidah ahlussunah Wal-Jama'ah yang sangat identik dengan ijma' atau konseksus kesepakatan ulama' tentang aqidah islam. Hal ini sangat berlawanan dengan madzhab Mu'tazilah yang dengan lantang menolak ijma', juga berbeda dengan golongan Syi'ah yang menolak qiyas.
Kitab Fathul Majid dalam kenyataannya benar-benar sangat populer di kalangan pesantren, setiap pondok pesantren mesti mengenalnya, lebih dari itu setiap santri diajurkan mengkaji dan mempelajarinya, sebab memahami kitab seperti ini merupakan tanda muslim yang sejati, karena dia bisa mengerti hakekat dirinya dan mengenal Rabb yang menciptakannya, sehingga dia bisa menghambakan diri kepada Allah secara hak tanpa keraguan sedikit pun. Secara mantap, dia akan bersaksi bahwa tidak ada sesembahan yang layak sebagai rabb kecuali Allah, dan bersaksi, Nabi Muhammad adalah hamba sekaligus utusan Allah.
No comments:
Post a Comment
silakan isi komen atau pesan saran di bawah ini...